Selasa, 30 Desember 2014

Strategi Mendapatkan Proyek Melalui Tender



Menghitung harga tender agar dapat memenangkan lelang serta mendapatkan kontrak pekerjaan memang sebuah teka-teki yang harus terpecahkan. Banyaknya peserta tender yang ikut berjuang agar menjadi pemenang membuat kita perlu melakukan cara dan inovasi terbaik agar bisa menang tender. berbagai macam persaingan muncul dalam proses pelaksanaan tender namun hendaknya kita tetap menggunakan cara yang baik dan halal. Panitia lelang pengadaan barang dan jasa akan memilih perusahaan entah itu arsitek atau kontraktor yang memenuhi persyaratan tender. Dan berikut ini adalah beberapa cara dan strategi agar bisa memenangi tender:

  1. Harus mengetahui dan menyelidiki harga peserta tender lainya yang menjadi pesaing kita dalam memenangkan lelang proyek
  2. Mengurangi harga penawaran dengan cara membuat metode kerja yang cocok untuk digunakan, efisien serta efektif sehingga didapatkan harga`penawaran yang lebih murah namun tetap menghasilkan pekerjaan dengan kualitas maksimal.
  3. Mencari dan menjalin hubungan baik dengan penyedia atau supplier material serta peralatan kerja yang baik dan professional dibidangnya sehingga didapatkan produk dengan harga murah dan berkualitas.
  4. Mencari, merangkul dan mempunyai tenaga kerja professional untuk estimator perkiraan harga tender dan tenag kerja yang bagus untuk melaksanakan proyek, berbagai upaya harus dilakukan sehingga semua tenaga kerja dapat bekerja dengan semangat dan maksimal.
  5. Menghitung dan mengatur cash flow proyek sedemikian rupa dengan berbagai tips dan inovasi yang mungkin dilakukan sehingga biaya-biaya yang timbul dapat diminimalisasi, pekerjaan dapat berjalan lancar serta target laba dapat tercapai.
  6. Mempunyai pengalaman yang cukup sehingga dapat menghitung harga tender dengan biaya sebesar mungkin namun masih dalam batas kewajaran, harga tidak melebihi perkiraan harga pemilik proyek serta harga tender yang diajukan adalah termurah dari seluruh peserta tender proyek.
  7. Perhitungan harga juga harus dilakukan antisipasi perubahan biaya proyek selama periode tertentu selama pelaksanaan kontrak pekerjaan pembangunan sehingga tidak terpengaruh dengan berbagai kondisi yang mungkin terjadi seperti krisis moneter atau gejolak politik.
  8. Dan berbagai tips tender lainya yang dapat dilakukan sebagai strategi untuk memenangkan tender proyek

Adapula contoh penulisan proposal yang dapat digunakan adalah sebagai berikut:


Ref : ……/11111/11/11


Kepada Yth                                                                                                                        Jakarta, 28 oktober 2011

PT Pemilik proyek

Jakarta


Up   :          Bapak pemilik proyek

Hal                               : Penawaran harga pengadaan dan pemasangan Granit Alam.


Bersama ini kami kirimkan penawaran harga untuk Proyek Kantor,Jakarta sebagai berikut :


Harga Material                                    Rp.  441.847.000,-

Harga Pasang lantai                               Rp   277.732.400,-

Harga sudah termasuk  :

Untuk lantai berikut Ongkos potong, semen ,pasir, grouting, coating, polesh,proteksi

Untuk wastafel berikut bullnose, doubelan, lubang wastafel, semen , pasir, grouting, coating, polesh.

Harga belum termasuk :

Ppn 10%

Scaffolding, bobokan , air kerja, listrik kerja, allomax .

Preman, kuli, pungli dan yang diluar koridor pekerjaan


Demikian penawarn harga kami. Atas kesempatannya kami ucapkan terima kasih.


Hormat kami,


Penawar

jabatan / perusahaan


No telp


Catatan pada surat penawaran proyek ini menyesuaikan perjanjian kontrak kerja dan dan spesifikasi item pekerjaan yang di tawar, catatan diatas hanya sebagai contoh saja.

Senin, 29 Desember 2014

Cara Membersihkan Sepatu Sepakbola

Sepatu sepakbola memiliki bentuk dan tampilan yang menarik apabila diberikan perhatian dan dibersihkan secara rutin. Berikut ini adalah beberapa tips membersihkan sepatu sepakbola:
1. Setelah menggunakan sepatu, buka semua tali ikatan sepatu supaya anda lebih mudah melepaskan bagian lain dari sepatu
2. Benturkan kedua sepatu bersamaan untuk membuat kotoran atau tanah yang masih bisa lepas lalu sikat dengan sikat. jangan menggunakan sikat yang terbuat dari kawat atau semacam besi karena dapat merusak sepatu, lebih dianjurkan menggunakan sikat yang terbuat dari bahan alami
3. Bilas sepatu dengan kain basah untuk menghilangkan kotoran atau tanah yang berukuran kecil. Jangan menggunakan bahan pembersih seperti sabun
4. Jika sepatu digunakan di cuaca basah atau hujan, dapat digunakan sikat yang sudah tua untuk menghilangkan kotoran atau tanah yang berada di alur atau tempat kecil dan sempit
5. Padatkan sepatu dengan koran untuk menjaga bentuk dari sepatu tersebut. Jika sepatu terlampau basah, kertas koran harus diganti sesering mungkin
6. Biarkan sepatu mengering secara alami. Jangan mengeringkan sepatu dengan panas berlebihan seperti dijemur dibawah panas matahari karena dapat membuat sepatu menjadi kaku dan kandungan zat perekat dapat hilang. Sepatu yang kaku akan muda rusak dan koyak sedangkan sepatu yang kekurangan zat perekat dapat membuat sambungan mudah rusak seperti sambungan antara bagian atas dengan plat sol. Selain itu mengeringkan dengan panas berlebihan dapat menyebabkan plat sol menjadi melengkung
7. Setelah kering, minyaki stud pada sepatu apabila stud tersebut dapat dilepas untuk menghindari karatan dan juga membantu membuang kotoran yang melekat pada stud
8. Jika sepatu terbuat dari kulit, maka pergunkana semir untuk menjaga warna dari sepatu
9. Setelah disemir, sepatu dibiarkan 24 jam sebelum memasuki tahap selanjutnya yaitu memoleskan minyak alami kulit untuk menjaga ketahanan sepatu terhadap air dan kelenturan. Apabila sepatu terbuat dari kulit sintetis maka penggunaan minyak sangatlah dilarang
10. Apabila ada stud yang diganti, ingat untuk tetap memoleskan minyak pada stud untuk mencegah karat walaupun stud tersebut baru. Ingat untuk memasang stud dengan kuat
Untuk kotoran atau tanah yang membandel atau sudah lama dan mengeras, sepatu bisa direndam terlebih dahulu dengan catatan volume air tidak boleh melebihi bagian plat pada tapak sepatu.
Ini adalah beberapa tips untuk membersihkan sepatu sepakbola. Dengan membersihkan sepatu secara rutin, sepatu akan tetap awet dan tahan lama sekalipun sepatu yang bukan asli.
Sumber:

Sejarah Adidas Predator 2011-2014



Sepatu sepakbola mengalami perkembangan setiap tahunnya dan menjadi lebih baik. Sepatu klasik milik adidas ini pun berkembang dari sepatu yang mengedepankan kekuatan menjadi sepatu serba bisa: membantu pemain dalam kontrol bola, mengumpan dengan akurat, dan menembak ke gawang dengan bobot sepatu yang tidak terlalu berat.

AdiPower Predator (2011)
Dirilis pada bulan Mei 2011, adiPower Predator mulai menandai obsesi adidas untuk mengurangi bobot sepatunya. Sol Sprintframe super ringan namun kuat yang identik dengan lini sepatu speed adidas, Adizero, pertama kali disematkan pada Predator ini. Sprintframe membuat adiPower Predator lebih ringan 25% dari pendahulunya, Predator X.  Meski demikian teknologi Predator X, yakni Powerspine tetap dipertahankan pada model ini. Elemen Predator pada sepatu ini dibagi menjadi dua zona. Sirip 3D yang memberi tambahan kekuatan dan plastik silikon yang menambah kendali pada bola serta membuat arah bola sulit ditebak.

AdiPower Predator SL (2011)
Trend permainan bola yang mendewakan kecepatan membuat adidas bereksperimen dengan si Predator. Adidas pun mendorong batas bobot Predator dengan meninggalkan lapisan kulit dan menggantinya dengan material SprintSkin. AdiPower Predator SL menjadi Predator terringan yang pernah diproduksi. Bobotnya hanya mencapai 211 gram. Ide penyatuan speed dan power dalam sebuah sepatu sepertinya kurang populer karena amat jarang kita melihat pemain yang mengenakan sepatu ini di lapangan.

Predator LZ (2012)
Adidas mencoba untuk menggabungkan unsur kecepatan, kekuatan, dan kontrol pada Predator ini. LZ, singkatan dari Lethal Zones, merupakan teknologi panel karet yang terbagi menjadi lima area pada sepatu ini. Kelima zona tersebut ialah first touch, dribbledrive, pass, dan sweet spot. Predator LZ  merupakan Predator pertama yang menggunakan kulit sintetis dan sistem miCoach yang mampu memonitor performa pemain.

Predator LZ 2 (2013)
Masih dengan konsep Lethal Zones, adidas hanya memberikan sedikit perubahan pada model ini. Zona-zona yang ditandai oleh panel karet diubah sedikit desainnya namun tetap memiliki prinsip dan fungsi yang sama dengan Predator LZ pendahulunya. Fitur lainnya ialah teknologi HybridTouch yang membuat Predator LZ 2 dapat berfungsi sama baiknya dalam berbagai kondisi cuaca.

Predator Instinct (2014)
Inilah bentuk evolusi terakhir dari sebuah Predator. Diluncurkan pada tahun ke-20 sejak model pertama, Predator Instinct memperbaiki konsep Lethal Zones yang diwariskan model sebelumnya. Ia diperkenalkan pada event akbar sepak bola, Piala Dunia 2014 di Brazil, dengan konsep Battle Pack. Fitur signifikan yang dimiliki oleh Predator Instinct ialah sol yang lebih fleksibel sehingga mempermudah pemain untuk bergerak dan berubah arah secara spontan.
Demikian akhir dari ulasan mengenai sejarah adidas Predator. Bagaimana menurut anda? Tepatkah taktik adidas untuk mengubah haluan dari sepatu “penembak” menjadi sepatu “all-round”?

Sumber:

Sejarah Derby Manchester


Sebagai pecinta sepakbola tentu tahu apa itu Derby kan? Ya, derby adalah pertandingan antara dua tim yang berasal dari satu wilayah yang sama. Istilah derby ini juga mulai digunakan di liga domestik kita mengadaptasi derby-derby yang ada di liga-liga eropa. Salah satu derby terbesar yang terkenal di eropa adalah Derby Manchester. Tapi tahukah kalian bagaimana sejarah Derby Manchester?
Begini awalnya..
Pertemuan pertama antara kedua tim terjadi pada tanggal 12 November 1881, ketika itu City masih bernama West Gorton (St. Marks) dan tuan rumah United yang masih bernama Newton Heath. Pertandingan berakhir 3-0 untuk kemenangan United. Pertandingan digambarkan oleh Reporter Ashton sebagai "pertandingan yang menyenangkan". Pada saat ini, United dan City adalah dua dari sekian banyak klub pemula yang berada di Manchester Raya (Greater Manchester). Kedua klub tumbuh sama besarnya pada tahun 1880-an. Pada 1890-an pertemuan kedua klub disebutkan sebagai pertemuan dua klub lokal.

Tetapi pasangan kedua klub ini menjadi tim yang dominan di daerah Manchester, dengan menjadi pemenang Piala Manchester setiap tahun dari tahun 1888 hingga 1893 baik itu Newton Heath atau Ardwick (nama sebelum berubah menjadi Manchester City). Kedua tim bergabung dengan Aliansi Sepakbola (Football Alliance), yang merupakan saingan dari Liga Sepakbola (Football League). Football Alliance hanya berumur pendek dengan 3 musim kompetisi. Selama periode ini kedua klub selalu gagal dalam usahanya untuk mendapatkan dukungan pemilihan masuk ke Liga Sepakbola (Football League). Newton Heath gagal pada tahun 1889, 1890 dan 1891 sedangan Ardwick pada tahun 1891. Kedua klub akhirnya bisa bergabung di Football League pada tahun 1892. Newton Heath bergabung dengan Divisi I, dan Ardwick bergabung dengan Divisi II yang pada saat itu baru dibentuk.

Pertemuan pertama meraka di Football League akhirnya terjadi lagi di musim 1894-95 dimana Newton Heath mengalahkan Manchester City 5-2 di Hyde Road (tahun 1894 Ardwick sudah berubah namanya menjadi Manchester City).

Pada tanggal 26 Februari 1889 di Lapangan Belle Vue Athletic, dengan menggunakan lampu sorot dan disaksikan 10.000 orang, Newton Heath mengalahkan Ardwick 3-2. Pertandingan itu dimainkan dalam rangka mencari dana bantuan bencana akibat meledaknya tambang batubara Hyde, yang menyebabkan kematian 23 orang penambang.

Pertemuan pertama antara kedua klub dalam memperebutkan tingkat tertinggi divisi pertama sepakbola Inggris terjadi pada Desember 1906. City menang 3-0 dan membuka peluang untuk mendapatkan hadiah £1000, angka yang sangat besar untuk masa itu. Pada waktu itu City sedang menderita, akibat efek dari skandal keuangan yang mendera City. City dinyatakan bersalah karena membuat neraca pembayaran gaji pemain yang melebihi standar. Akibatnya tujuh belas pemain diskors dan dilarang mewakili klub lagi, termasuk para pemain inti City yang telah memenangkan Piala FA 1904. Ketika masa skorsing berakhir pada Januari 1907, empat pemain (Jimmy Bannister, Herbert Burgess, Billy Meredith dan Sandy Turnbull) bergabung dengan United, di mana mereka membantu United meraih gelar liga pertama mereka pada tahun 1908. Berbeda dengan keadaan sekarang, perpindahan tersebut umumnya disambut dengan baik untuk membantu sesama klub Manchester. Musim berikutnya Turnbull menjadi pemain pertama yang diusir keluar lapangan dalam derby Manchester.

Sebelum Perang Dunia Kedua, sebagian besar pendukung sepak bola di Manchester menyaksikan City dan United secara bergantian, setiap minggunya. Setelah perang, persaingan kuat kedua klub menjadi berkembang dan menjadi tidak biasa.
Meskipun begitu persaingan yang terjadi tetap dalam konteks yang positif dan rasional, bukan asal bersaing bermusuhan tanpa berpikir dengan akal sehat.
Referensi:
http://id.wikipedia.org/wiki/Derby_Manchester

My 2014 Dream Team

Manchester (bukan United) juara BPL, Juventus di Serie A, Bayern Munich juara lagi di Bundesliga, Atletico Madrid juara La Liga, tetangganya Real Madrid dapat La Decima di UCL, dan Jerman juara Piala Dunia adalah beberapa hasil dari turnamen-turnamen sepakbola dunia yang terjadi selama tahun 2014.
Berdasarkan performa individu-individu yang berlaga setahun itu, berikut ini adalah tim impian musim 2013-2014 saya:

1. Manuel Neuer
Tembok besar dari Jerman, kuat, cepat, sigap, lugas, tanpa kompromi, kiper ideal untuk sepakbola modern. Dengan penampilan konsistennya Neuer berhasil membawa Bayern Munich juara Bundesliga dan mengantarkan negaranya jadi yang nomor satu di dunia. Bahkan, berkat performanya itu Neuer masuk dalam 3 besar calon pemain terbaik FIFA.

2. Pablo Zabaleta
Bermain sebagai full-back bukanlah tugas mudah. Dibutuhkan skill bertahan dan menyerang sama bagusnya membutuhkan stamina dan mental yang cukup. Terlepas dari gagalnya Argentina menjadi juara dunia, pemain 29 tahun milik klub (baru) besar Manchester yang menjuarai BPL musim ini membuktikan bahwa dirinya merupakan salah satu full-back kanan terbaik saat ini.

3. Thiago Silva
Nyaris sempurna dalam bertahan tapi juga punya insting gol saat naik membantu serangan. Kapten timnas Brazil menjadi kunci sukses PSG dan sosok krusial di Selecao. Duetnya yang solid bersama David Luiz yang juga menjadi rekan satu timnya di Prancis mungkin merupakan twin tower impian setiap pelatih.

4. David Luiz
Defender yang memiliki kecepatan cukup baik, pandai menutup dan membaca pergerakan lawan. Tendangan pemain ini juga mengingatkan saya pada sosok Roberto Carlos, sangat keras dengan akurasi bola yang baik, sangat jarang dimiliki seorang defender.

5. Marcos Rojo
Di plot sebagai bek kiri di Argentina tidak mengurangi kualitas penampilannya selama piala dunia, bahkan Rojo jadi pemain yang cukup menonjol di lini belakang Tim Tango. Memiliki tubuh besar, tapi tidak lambat dan cepat dalam mengambil keputusan adalah nilai lebih pemain Manchester United ini.

6. Eden Hazard
Menjadi bagian dari "generasi emas" yang membawa Belgia kembali ke piala dunia. Dengan performa yang cukup menonjol di Chelsea, pemain muda Eropa dengan gaya bermain Latin ini diprediksi memiliki masa depan cerah dan akan menjadi bintang masa depan.

7. Mario Gotze
Satu lagi calon bintang, kali ini pemain Bayern Munich dan timnas Jerman yang dijuluki Gotzinho, pemain ini memang kurang mendapat menit bermain yang terlalu banyak tetapi setiap ia diturunkan selalu menunjukkan totalisan yang akhirnya beberapa kali berakhir dengan gol-gol penting, termasuk penentu gelar juara dunia keempat bagi Der Panzer.

8. Toni Kroos
Gelandang dengan tenaga besar dengan visi bermain kelas dunia. Distribusi bola sangat baik serta memiliki tendangan jarak jauh yang akurat. Real Madrid pun tidak ragu mengangkut pemain 24 tahun ini ke Santiago Bernabeu.

9. Philipp Lahm
Diposisikan sebagai gelandang bertahan oleh Pep Guardiola di Bayern justru membuat Lahm terlihat semakin berpengaruh dalam tim. Meskipun di Jerman ia dikembalikan ke posisi aslinya yaitu bek kanan, tapi perannya menjaga keseimbangan lini tengah rasanya lebih dibutuhkan mengingat usianya yang tidak muda lagi untuk bermain sebagai full-back.

10. Cristiano Ronaldo
Bukan hanya karena berhasil mengantarkan Real Madrid mendapatkan gelar ke 10 di eropa. Ronaldo adalah pemain dengan fisik luar biasa, bahkan dengan kekuatan fisiknya ia berhasil membawa Portugal ke piala dunia "sendirian". Tak heran jika Ancelotti lebih memilih menggesernya dari seorang winger menjadi striker. Ya, striker yang sulit dihentikan.

11. Thomas Muller
Memiliki positioning, shooting, heading, dan dapat memanfaatkan peluang sekecil apapun menjadikan Muller sebagai striker klasik di era sepakbola modern. Tipikal striker sejati, dengan gerakan minimal bisa menciptakan hasil akhir maksimal. Tak heran jika klub dan tim yang dibelanya panen trophy di tahun 2014.

Demikian 11 pemain yang menurut saya pantas menjadi Dream Team di tahun 2014. Sekali lagi, itu semua hanya menurut saya. Setiap orang punya selera dan kriteria dalam menentukan dream team kan? This is mine, Build your own!

Terima Kasih 2014.. Selamat Datang 2015.. Salam Olahraga!