Perkembangan teknologi yang semakin maju memaksa kita untuk mengikuti dan menerapkan kemampuan berteknologi hampir di segala bidang. Bahkan dalam hal perdagangan pun sudah mulai memanfaatkan jasa teknologi.
Perdagangan lewat media internet mulai digemari di kalangan wirausahawan, mulai dari usaha kecil, menengah, sampai usaha besar seperti barang-barang elektronik dan otomotif pun dapat dilakukan melalui internet.
Keuntungan yang didapat dari bisnis via internet cukup banyak seperti biaya yg dikeluarkan untuk pemasaran dapat dikurangi, jangkauan promosi yang semakin luas, dan efektifitas waktu jual-beli karena dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun.
Namun meski banyak keuntungannya, kita tidak boleh melupakan kelemahan dari bisnis online ini, karena bisnis jarak jauh seperti ini rawan dengan tindak kejahatan seperti penipuan yang banyak terjadi dalam kegiatan bisnis online seperti ini.
Namun dengan catatan, kegiatan bisnis online ini harus disertai dengan kemampuan dalam memilih tempat dan teman bisnis, agar tidak terjadi hal yang tidak diingikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar